Pohon Gandaria

Nampaknya kita perlu berbangga, pasalnya Pohon Gandaria (Bouea macrophylla Griffith) atau nama lokal lainnya jatake, tanaman yang tumbuh di daerah tropis, berasal dari kepulauan Indonesia dan Malaysia. Pohon Gandaria banyak dibudidayakan di Sumatera dan Thailand.

Pohon Gandaria

Gandaria merupakan tumbuhan tropik basah dan tumbuh pada tanah yang subur. Pohon Gandaria biasa tumbuh liar di hutan dataran rendah di bawah 300 m dpl., tetapi dalam pembudidayaan telah berhasil ditanam pada ketinggian sekitar 850 m dpl.

Gandaria dimanfaatkan buah, daun, dan batangnya. Buah gandaria berwarna hijau saat masih muda, dan sering dikonsumsi sebagai rujak atau campuran sambal gandaria. Buah gandaria yang matang berwarna kuning, memiliki rasa kecut-manis dan dapat dimakan langsung. Daunnya digunakan sebagai lalap. Batang gandaria dapat digunakan sebagai papan.