Oke, inilah cara membuat ramuan untuk menyuburkan rambut dengan bahan dasar seledri.
Sediakan sekitar 7-10 tangkai daun seledri, lalu cucilah hingga bersih, dan tumbuk sampai halus. Setelah dikeramas, gosokkan tumbukan daun seledri pada kulit kepala dan rambut secara merata sambil dipijat ringan. Setelah selesai, bungkus rambut dengan handuk selama kurang lebih 1 jam. Bilas rambut dengan air bersih. Lakukan seminggu sekali.
Seledri |
Berikut ini manfaat lainnya dari tiap bagian tanaman seledri untuk pengobatan :
a. Manfaat dari daun seledri untuk mengobati :
- Tekanan darah tinggi
- Vertigo yakni gangguan sakit kepala dengan rasa pusing tujuh keliling
- Tumit bengkak karena timbunan cairan yang tersendat pada bagian tumit kaki
- Masuk angin, mual, kolik
- Diare
- Rematik gout, asam urat, darah tinggi
- Bronkhitis, batuk
- Mata kering (xeroftalmia)
- Tidak nafsu makan
- Psoriasis, alergi
- Kencing berdarah
- Meringankan gejala dari menopause
- Membantu menyuburkan rambut
b. Manfaat dari akar tanaman seledri berkhasiat untuk mengobati :
- Tekanan darah tinggi ( hipertensi )
- Kadar kolesterol darah yang cukup tinggi
- Mengatasi keluarnya air seni yang mengandung lemak
- Kolik
c. Pada biji tanaman seledri berkhasiat untuk mengobati :
- Mengatasi rematik gout dan asam urat darah tinggi
- Membantu mengatasi bronkhitis, asma
- Mengatasi keluhan pada penyakit pada hati dan limpa
- Kolik
- Meringankan rasa sakit pada bagian perut bawah pasca melahirkan