5 Khasiat Madu Untuk Kesehatan

Walau memiliki kandungan kandungan gula yang tinggi, tetapi madu mempunyai beragam manfaat positif lainnya, terutama bagi kesehatan. Bahkan berdasarkan penelitian terakhir menunjukkan bahwa madu bermanfaat dapat meredakan batuk balita pada malam hari.

Tidak hanya manfaat seperti disebutkan di atas, madu memiliki khasiat lainnya yang tidak kalah hebatnya, berikut diantaranya lima khasiat madu untuk kesehatan.

1. Madu sebagai antibiotik oles
Kandungan alami madu berbentuk hidrogen perioksida yang diproduksi dari enzim lebah dianggap bekerja layaknya antibiotika alami hingga punya daya mengobati. Bahkan sebuah penelitian pun memperlihatkan sebagian penyakit kulit, seperti luka bakar, tergores, sampai bekas jahitan operasi, memberikan hasil positif terhadap terapi madu yang di oleskan dibagian luka.

2. Madu untuk mengatasi gatal
Kandungan anti-inflamasi didalam madu dapat membantu mengurangi rasa gatal serta iritasi akibat gigitan nyamuk.

khasiat madu untuk kesehatan3. Madu dapat menambah kekebalan tubuh
Dalam hal menambah kekebalan tubuh, madu memiliki kandungan polifenol yang amat kaya, polipenol merupakan jenis antioksidan yang dapat membuat perlindungan sel dari rusaknya akibat radikal bebas, yang dapat menyebabkan penyakit kanker serta penyakit jantung.

4. Meredakan masalah pencernaan
Sebuah penelitian menyimpulkan bahwa ganti gula dengan madu didalam makanan yang diolah dapat menambah mikroflora didalam usus. Walau penelitian tersebut baru dikerjakan pada tikus laboratorium, tapi manfaatnya cukup diyakini juga.

5. Madu berkhasiat menyembuhkan jerawat
Terkait dengan permasalahan jerawat, madu bisa dipakai sebagai masker wajah untuk menyingkirkan jerawat, bekas jerawat, serta berkhasiat untuk mengatasi iritasi akibat jerawat. Madu memiliki kandungan penyembuh alami yang terdiri dari enzim, antioksidan, serta anti bakteri yang bisa membersihkan kulit.