Botol susu bayi yang terbuat dari plastik setelah digunakan harus benar-benar steril dengan cara dicuci sampai bersih agar tidak ada kuman yang menempel.
Setelah dibersihkan pun tetap harus dipastikan, apakah masih ada noda sisa susu formula tau memang sudah benar-benar hilang.
Yang terpenting adalah setiap bagian dari botol susu bayi harus bebas dari kuman dan hanya dengan menggunakan pembersih dari zat yang tidak membahayakan bayi sebelum digunakan kemudian.
Berikut tips membersihkan botol susu bayi yang terbuat dari plastik:
1. Bilaslah botol susu bayi secara menyeluruh dengan menggunakan air panas. Bilas bagian luar serta bagian dalam botol.
2. Tuangkan sebanyak 2 cangkir cuka putih murni ke dalam wadah atau wastafel yang ditutup bagian bawahnya lebih dahulu.
3. Tambahkan sebanyak 2 sendok makan sabun cuci piring yang mengandung bahan antibakteri ke dalam wadah atau wastafel. Isi wadah atau wastafel dengan air panas.
4. Kemudian rendamlah botol susu bayi di dalam larutan tersebut selama 30 menit hingga 1 jam.
5. Setelah direndam selama 1 jam, buang larutan kemudian bilas bagian dalam botol dengan menggunakan air panas sebanyak 3 kali untuk menghilangkan residu cuka yang tertinggal dalam botol bayi.
6. Bilas botol sampai bersih dengan air biasa, sebelum menggunakannya kembali pastikan botol bayi telah kering sepenuhnya.
Demikian tips membersihkan botol bayi, semoga dapat bermanfaat bagi ibu-ibu yang mempunyai bayi yang sedang menyusui.